Setelah 1 tahun menggunakan iPhone 13 pro max





Smartphone saat ini menjadi benda wajib yang harus dibawa bagi setiap orang. 

Bagaimana tidak? Semua kebutuhan kita berada didalam genggamannya. Mulai dari komunikasi melalui aplikasi  WhatsApp, menonton film, mendengarkan musik, belajar, hingga kegiatan payment dan perbankan berada di genggaman.

Saat ini jumlah pengguna smartphone, berdasarkan data yang dilansir melalui Kominfo di tahun 2022 berjumlah 167 juta atau 89 persen dari total penduduk. 

Ini merupakan angka yang cukup tinggi sebab smartphone sudah banyak di jangkau oleh semua kalangan. Harga dari smartphone juga semakin terjangkau dengan pilihan paket data yang semakin murah. Bahkan beberapa fasilitas umum seperti stasiun sudah memiliki wifi gratis.

Genap satu tahun ini saya menggunakan iPhone 13 pro max, sebagai daily driver dan smartphone tanpa google yakni Huawei p40 pro yang saya beli sebagai self reward saat menjelang ulang tahun ke 31 tahun2020. Saya merasa smartphone premium itu masih mampu bersaing walau sudah lewat  1-2 tahun.


Saya merasa perbandingan kamera iphone walau 12 mega pixel dan Huawei 50 megapixel, megapixel tinggi bukanlah yang mempengaruhi hasil foto.

Bahkan karena terlalu tinggi membuat hasil foto kurang maksimal tajamnya. Kurang jernih dan sedikit pecah jika sudah di zoom. Saya menjadi ingat perkataan dosen fotografi saya di tahun 2009 kala itu. Megapixel bukanlah jaminan hasil foto menjadi bagus.

Justru mega pixel tinggi dengan sensor yang di paksakan hasilnya memang tidak maksimal. Ibarat kue kamu makan dibagi 4 masih terasa kenyang. Tetapi 1 kue dibagi 50 orang maka kamu kebagian kecil-kecil dan tidak akan terasa jika memakan kue yang dipotong untuk 50 orang bukan? 

Sebenarnya faktornya ada di sensor, prosesor sehingga sat jepret tidak ada jeda yang terlalu terasa. Karena yang namanya foto adalah momen. Jika saat menangkap ada jeda atau lemot maka hasilnya akan kurang maksimal.

Kemaren saya sih ada cobain Oppo Reno 8 pro di Erafone AEON BSD. Dimana hasil tangkap dan saat menjepret prosesor kamera Oppo ini lumayan cepat dengan kameranya cukup jernih. Warna yang dihasilkan juga cukup memuaskan. 

Mungkin next kalau  mau membeli smartphone lagi saya akan beli Android yang ada Google-nya agar smartphone bekerja lebih maksimal. Untuk iPhone terbaru saya melihat 14 pro tidak banyak perubahan yang signifikan di kameranya. Jadi masih mirip-mirip belum terlalu jauh. Jadi kalau mau ganti iPhone juga di iPhone 15 aja sekalian karena sudah pakai usb type c.

So selama 1 tahun ini kamera iPhone 13 pro cukup bisa di andalkan untuk sekedar memotret dan posting di instagram. Selebihnya saya juga mulai belajar bermain dengan video.

Comments