Korupsi...tanya kenapa???

Baca koran setiap hari jangan sampai luput..! Karena berita sekecil apapun bisa membuat papi kamu sedang diperikasa di KPK...! Jika hal itu terjadi tutup rekening kamu, buka rekening baru atau titip uang kamu keteman yang kamu percaya" Itulah yang dikatakan Julia Perez dalam cuplikan film berjudul "ssshh Jadikan aku Simpanan"


Kata-kata itu sangat terngiang ditelinga saya karena kasus korupsi yang melanda negeri ini dan benar saja baru saja pagi ini saya membaca e-paper KOMPAS Kamis,(10/3/2011) menurut catatan ICW (Indonesia Corruption Watch) dalam kasus korupsi yang ditangani oleh KPK pada tahun 2010 berdasarkan kerugian negara yang menduduki TOP 5 adalah :


1. Sektor Energi (204 Miliar)
2. Sektor Infrastruktur (146,1 Miliar)
3. Keuangan Daerah (99,8 Miliar)
4. Kesehatan (93,4 Miliar)
5. Perbankan (51 Miliar)



Coba pikir berapa ratus miliar kerugian negara dalam satu sektor? belum lagi ditambah sektor-sektor lainnya diluar kasus Gayus Tambunan yang sangat-sangat membuat geger rakyat Indonesia karena ulahnya. Itupun juga baru dari salah satu, dari sekian kasus yang terungkap belum lagi kasus lainnya yang belum terungkap oleh KPK

kadang saya berpikir Kenapa sih pejabat dan pekerja yang bekerja di pemerintahan itu gemar korupsi? memang uang sebanyak itu untuk dibeli apa ya? memang gaji serta fasilitas yang diberikan oleh pemerintah masih kurang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya? dan terakhir saya berfikir kenapa yah orang-orang gak pernah bosan sama yang namanya uang?


sedangkan katanya menurut hukum gosen I menyatakan bahwa apabila seseorang dapat memenuhi kebutuhannya secara terus menerus maka mula-mula tingkat kepuasannya akan meningkat, namun lama kelamaan pada suatu titik tertentu ia akan mengalami yang namanya titik jenuh dan pada saat itulah akhirnya tingkat kepuasan seseorang akan berkurang.

Namun yang terjadi pada uang sepertinya tidak seperti itu!!? Semakin banyak uang yang dapat diperoleh seseorang maka tingkat kepuasannya semakin bertambah dan terus bertambah, tidak pernah bosan apalagi jenuh untuk mendapatkan uang lebih banyak demi memenuhi nafsu atau ambisinya dan demi meningkatkan prestise dimasyarakat. Bahkan banyak orang-orang yang dibutakan matanya hanya demi mendapatkan uang dan mengumpulkan harta. Sampai berbagai macam carapun dilakukan baik yang halal ataupun yang haram seperti korupsi

menurut saya :

biarlah korupsi itu ada untuk saat ini atau untuk beberapa waktu !!
Biarlah saja semua itu terjadi

Karena.....

"saya sudah capek dengernya tim KPK tak habis-habis memberantas korupsi"
Justru malah TIM KPK mendapatkan hasil sebaliknya yaitu "Semakin diberantas korupsi malah semakin banyak...!"

Mungkin dengan tidak diberantas kita bisa mendapatkan hasil yang sama seperti kebalikannya juga. Yaitu semakin tidak diberantas atau dibiarkan akan semakin sedikit nantinya jumlah orang-orang yang korupsi di Indonesia.

dan saya berharap semoga hukum gosen I dapat berlaku pada korupsi : jika seseorang yang melakukan KORUPSI terus menerus maka suatu saat tingkat kepuasannya akan berkurang.

dan semoga hal itu menjadikan kita semua....

Tidak ada lagi orang-orang yang puas mendapatkan uang dari hasil korupsi.
Tidak ada lagi orang yang bangga mempunyai harta banyak namun dari hasil korupsi.
Dan suatu hari orang akan "SANGAT MALU" jika ia melakukan korupsi dan akan berfikir beribu-ribu bahkan berjuta-juta kali jika ingin melakukan korupsi


Saya berharap...

"Pada akhirnya suatu hari tindakan "KORUPSI" akan menjadi tindakan yang bahkan LEBIH MEMALUKAN dari pada orang yang tidak pakai baju keliling jalan"



Comments