Di foto ala model di Poze X Mario Photographie



Industri photography saat ini semakin berkembang pesat, terlebih ketika Instagram dan kamera mirrorless semakin di gemari oleh para pencinta fotografi.

Tempat kekinian seperti coffee shop, cafe dan resto juga berlomba-lomba membuat tempat yang instagramable agar mendapatkan exposure dari para pengunjung melalui sosial media terutama instagram.

Beberapa tempat khusus foto, dalam beberapa tahun terakhir juga menjadi daya tarik tersendiri. Sebut saja HALU World, Moto-Moto, dan kali ini saya berkesempatan menjadi tamu VIP di Poze X Mario Photography Neo Soho Lt. 3 dan saya pun boleh mengajak beberapa teman sekaligus.

Berhubung teman-teman saya juga pencinta fotografi, entah itu suka memotret ataupun di potret. Tentunya saya mengajak mereka yang available di hari Sabtu. Dan saya mengajak teman EX Lintas.Me yaitu Icha, Ita, dan Aldo

Mario Photographie sebelumnya sudah saya follow sejak lama di instagram, beberapa karyanya menurut saya cukup kekinian seperti karya fotografer Rio Motret dan Diera Bachir karena banyak memotret fashion atau foto personal dari para selebritis tanah air.

Untuk Mario Photographie menurut saya, memiliki keunikan dari hasil foto yang lebih dark, berkesan misterius dengan tone color yang agak kecokelatan dan terkesan warm. 

Hasil fotonya jika dilihat 5 tahun mendatang menurut saya juga masih eye catching karena tone fotonya agak classic.

Oke, kembali ke Poze !





Poze menurut saya cukup simple, gak ribet. Karena kita tinggal datang  tanpa perlu membawa kamera.

Sebab tim Mario Photographie yang akan merekam video dan mengambil foto kita. Selanjutnya setelah difoto, hasilnya akan langsung masuk ke dalam iPad mereka, dan kita tinggal kirim melalui e-mail.

Di Poze beberapa spot yang menurut saya cukup kece. Seperti spot model catwalk Natur-E White, disini kita berjalan dan nanti tim Mario Photographie aka take video beberapa detik dan kita bak seorang model yang sedang berjalan di catwalk. 

Begitu juga spot pink yang berkolaborasi dengan Bright gas  dan terakhir yang membuat saya cukup takjub adalah foto dark room karena saya belum pernah di foto seperti ini.

Dark room - Poze X Mario Photographie

Untuk mendapatkan foto yang cukup oke, sebaiknya kamu membawa beberapa baju karena disini disediakan ruang ganti baju dan juga ruang makeup dari Sociolla. Jadi sayang kalau gak dimanfaatin.

Dan terakhir, kita gak usah malu untuk bergaya karena disini kita bebas berekspresi dan akan di foto sebanyak mungkin. Bahka jika lagi tidak terlalu ramai dan  masi belum puas, kita bisa minta request diulang lagi. 

So..Poze X Mario Photographie menjadi hibutan alternatif,  buat kamu yang hobi eksis foto-foto dan Poze demi exposure kenapa enggak ? 





Comments

  1. Mantappu, desain latarnya futuristik banget

    ReplyDelete
  2. Replies
    1. Ia sayang minggu kemarin sudah last day.. Dia cm ada 3 bulanan

      Delete
  3. Asyik yaa.. bisa berfoto ala model dengan background yang bagus. Komposisi gambarnya pun dijamin bagus karena gambar diambil sama yang sudah expert di bidangnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ia lumayan.. Tapi sayang dia cm ada 3 bulan di neo soho.. Sudah end minggu lalu

      Delete

Post a Comment